Beranda » pelepasan MI Sirajul Af’idah dan RA di kemas dengan pentas Seni

pelepasan MI Sirajul Af’idah dan RA di kemas dengan pentas Seni


Kabupaten Serang”Warta-Terkini.com

Pelepasan peserta didik Mi Sirajul Af’idah Kampung Ciherang Desa Ciherang dikemas dalam kegiatan Pentas Seni Akhir Tahun dengan tema “Generasi Bangsa Yang Sehat, Cerdas dan Ceria ”, di Aula Sekolahan Sabtu, (18/06/2022).

Dalam Rangkaian kegiatan pentas seni tersebut, peserta didik Mi Sirajul Af’idah dan RA mempersembahkan berbagai antraksi dan kemampuan yang diperoleh selama menempuh pendidikan diantaranya Pembacaan Surat Pendek Al-Qur’an, Tarian – tarian, Sholawat Badar, Indonesia Raya serta Pembacaan Puisi dan Persembahan Lagu.

SITI HOLILAH Selaku Kepala sekolah menyampaikan dalam sambutaya selamat kepada peserta didik yang telah melewati pendidikan selama satu tahun di Mi Sirajil Af’idah. Semoga ilmu yang diperoleh selama ini dapat bermanfaat dan menjadi bekal dalam menempuh pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.

Pada kesempatan yang berbahagia ini saya ucapkan terima kasih kepada orang tua siswa yang telah memilih MI DIRAJUL AF’IDAH dan RA sebagai tempat menimba ilmu putra putrinya, tidak lupa saya ucapkan terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada para tenaga pendidik yang sudah memberikan berbagai ilmu yang sangat bermanfaat bagi peserta didik selama ini dengan penuh kesabaran dan keuletan.

Sementara itu, salah satu orang tua murid NURCAHYANTI,yang menyampaikan pesan kesan bahwa banyak pengorbanan yang Ibu Guru telah berikan kepada anak-anak kami, dari menunggu kedatangan anak-anak kami di sekolah sampai sabar untuk menemani disaat kami orang tua terlambat menjemput anak kami.

Ibu Guru juga banyak mengajari do’a-do’a dalam kegiatan sehari-hari dan beberapa Hadits dan membaca Surat Pendek Al-Qur’an. Untuk itu, kami mewakili orang tua siswa
mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para Guru MI SIRAJUL AF’IDAH dan RA nya untuk semua bimbingan dan kasih sayangnya kepada anak-anak kami selama ini.

Baca:  Hardiknas 2022, Pemkab Serang Tingkatkan Kualitas Pendidikan dengan Perkuat Guru Penggerak

Kegiatan dilanjutkan dengan Simbolis Kelulusan dan Penyerahan Bingkisan Murid Berprestasi, dan di akhiri dengan foto bersama.

Dalam kegitan tersebut hadir pula JAJULI selaku pendiri yayasan,Siti holilah selaku kepala sekolah ,dan Siti diana selaku Guru RA,dan para tokoh masyarakat dan para tamu Undangan (@**inn