Beranda » Sosialisasi Kampanye PHBS Untuk Tingkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat Di Desa Gunungsari

Sosialisasi Kampanye PHBS Untuk Tingkatkan Derajat Kesehatan Masyarakat Di Desa Gunungsari

0

Serang – Warta Terkini.com

Kamis ( 06 Juni 2024 ) Pemerintah Kabupaten Serang melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Serang mengadakan Sosialisasi sekaligus Pembinaan PHBS di Kantor Desa Gunungsari dengan menghadirkan PKK Desa, Kader Kesehatan dan Kelompok Muda Mudi Desa Gunungsari. Kasi Penyuluhan Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Serang sebagai Pembina PHBS yang pada kesempatan itu hadir bersama pemegang Program Desa Siaga, Kesehatan Lingkungan dan Tim Kecamatan dan Maemun kepala desa dan jajarannya desa Gunungsari Kubutambahan yang diwakili oleh Kasi Pembangunan. Pembinaan yang dijadwalkan Dinas Kesehatan Kabupaten Serang ini juga ada kaitannya dengan kegiatan Lomba HKG PKK-KB-Kesehatan yang akan diwakili oleh Desa Gunungsari.

Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat atau yang di singkat PHBS ini merupakan salah satu indikator pada Penilaian Lomba HKG PKK-KB-Kesehatan sehingga pada kegiatan sosialisasi ini selain untuk mengingatkan dan memberitahukan pentingnya prilaku bersih dan sehat tetapi juga sebagai persiapan jelang mengikuti perlombaan yang selanjutnya akan segera dibentuk kader PHBS dan LBS. Rumah Tangga Ber-PHBS berarti mampu menjaga, meningkatkan dan melindungi kesehatan setiap anggota rumah tangga dari gangguan ancaman penyakit dan lingkungan yang kurang kondusif untuk hidup sehat, untuk pencapaian itu tentunya sangat di perlukan peran aktif dari semua pihak baik itu dari pemerintah maupun masyarakat. Faktor perilaku secara teoritis memiliki andil 30 – 35 % terhadap derajat kesehatan, sedangkan dampak dari perilaku terhadap derajat kesehatan cukup besar, maka diperlukan berbagai upaya untuk mengubah perilaku yang tidak sehat menjadi sehat, salah satunya melalui program Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).(*Advetorial/samudi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *